RSS

Rabu, 18 April 2012

CINTA GILA.... WHY????

judul yang sangat biasa. banyak orang menulis tentang ini. aku pun tergelitik untuk menulisnya..
sebenernya yang gila itu cinta apa orangnya ya???? heeee ayo tebak... ^_^

arti cinta itu sendiri apa si??? banyak definisi tentang itu. cinta bukan hanya pada sepasang muda-mudi yang lagi dimabuk asmara aja, tapi cinta itu bisa  cinta pada ibu, ayah, adik, kaka, sahabat or teman dan pada apa saja yang di sayangi.... cinta itu perasaan yang mengikis jiwa untuk menyayangi seseorang dengan sangat tulus.

kebanyakan cinta dikatakan gila memang pada masa-masa awal mengenal lawan jenis dan kita sangat mendambanya hingga timbul perasaan yang sangat berlebih, walau ada di  keadaan tidak nyaman, tidak baik, tidak pas pun seseorang akan tetap bertahan,  dan merasakan keindahan nya yang serasa tak pernah sirna walau bercik hitam ada padanya.

saat cinta dikatakan gila, jika ada sesuatu hal yang sangat menyakitkan namun dia tetap tulus tuk merasakan cinta. tetap bersabar dan tersenyum sambut dirinya yang telah mencuri hati....
rasa yang satu ini memeng kadang tak bisa dikontrol kadang tak bisa terbendung dan kadang tak bisa terhempaskan walau ombak menerpanya.
rasanya dindingnya sangat tebal, perbedaan pun tak akan bisa membuatnya lengah jika seseorang kena penyakit cinta gila. heeeeeeee
yang penting gak ketemu aja ma penyakit sapi gila. heeeeeee

sesuatu hal yang terlihat tak penting untuk dibicarakan, namun sangat sering dirundingkan bagi setiap pencinta - pecinta yang ada di dunia ini.... lebay mungkin tapi fakta nya banyak yang seperti ini ada di dunia.

soal matematika, fisika, kimia sangat mudah dikerjakan jika kita tau rumus dan bisa ngitung dan cara menjawabnya pun sama, tapi tidak dengan soal cinta, rasa dan sayang, semua itu tak ada yang bisa membuat rumus yang sama, namun bisa dijawab.. tapi setiap orang akan berbeda untuk menjawabnya.

saat kau merasa kena penyakit cinta gila, biar kau gak gila beneran harus banyak berteman ma teman agar kita tidak terlalu buta untuk menjalani cinta, terus yang utama mendekat pada Yang Maha Kuasa, tunduk dan merintihlah pada Nya. tumpahkan cintamu kepada Nya, karena yang berhak besar mendapat cinta mu adalah tuhan kita.... karena kita adalah milik Nya dan akan kembali pada Nya. selain itu coba banyakin kegiatan mu dan jangan lupa ma ortu mu yang telah sangat menyayangi mu, So... bagilah cinta mu untuk yang lain juga, seperti teman , saudara, guru dll. IngsaAllah akan sedikit berkurang penyakitnya..

0 komentar:

Posting Komentar